Sabtu, 19 Oktober 2013

Bahan Ajar PKN



Description: Description: D:\WALLPAPER\IDOLA\gambar materi SD\Anak Belajar.jpgBUKU SISWA


PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN
KELAS IV




BUDAYA INDONESIA DALAM MISI KEBUDAYAAN INTERNASIONAL

Indonesia adalah negara yang memiliki potensi alam. Negara Indonesia memiliki kekayaan alam yang berlimpah dan subur. Indonesia juga merupakan negara majemuk yang memiliki beragam corak, baik suku bangsa, agama, seni, budaya, dan adat istiaadat. Setiap suku bangsa di Indonesia memiliki kebudayaan yang berbeda dengan suku bangsa lainnya.
Banyak negara lain yang tertarik dengan keunikan budaya bangsa Indonesia. Mereka kerap mengundang kesenian yang ada di Indonesia melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia setempat. Hal tersebut menjadi bentuk kebanggaan sekaligus tanggung jawab masyarakat Indonesia untuk tetap melestarikan kesenian dan kebudayaan daerah masing-masing. Hal tersebut dilakukan agar kebudayaan tetap lestari.

1. Jenis Budaya Indonesia
Kebudayaan Indonesia dapat diartikan sebagai seluruh kebudayaan lokal yang telah ada sebelum terbentuknya bangsa Indonesia yaitu pada tahun 1945. Seluruh kebudayaan lokal yang berasal dari suku-suku bangsa di Indonesia merupakan bagian dari kebudayaan Indonesia.
Kebudayaan Indonesia walau beraneka ragam, namun pada dasarnya terbentuk dan dipengaruhi oleh kebudayaan besar lainnya seperti kebudayaan Tionghoa, kebudayaan India, dan kebudayaan Arab. Kebudayaan India terutama masuk dari penyebaran agama Hindu dan Buddha di Nusantara jauh sebelum Indonesia terbentuk. Kerajaan-kerajaan yang bernapaskan agama Hindu dan Buddha sempat menguasai Nusantara pada abad ke-5 Masehi ditandai dengan berdirinya kerajaan tertua di Nusantara, yaitu Kutai.






Tari Seudati, khas NAD
 
Berikut ini jenis kebudayaan yang dimiliki bangsa Indonesia yang berasal dari berbagai suku bangsa di Indonesia.
a.   Kategori Tradisional
¨    Tarian daerah, seperti tari kecak dari Bali, tari jaipong dari Jawa Barat telah dikenal oleh masyarakat dunia.
¨   





Tari piring, khas Minangkabau, Sumatera Barat
 
Lagu daerah
¨    Musik daerah, seperti Musik angklung.
¨    Alat musik, seperti , seperti gamelan dari Bali, Jawa, dan Sunda.
¨    Gambar/tulisan
¨    Kain, seperti Batik sebagai hasil karya kerajinan tangan bangsa Indonesia.
¨    Patung, seperti dari dari Bali dan Suku Asmat
¨    Suara
¨    Sastra/tulisan
¨    Makanan dan minuman





Rounded Rectangle:  



 




ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA)
KELAS IV

 

b.  Kategori Modern
¨    Musik pop
¨    Musik dangdut
¨    Film Indonesia, seperti “Daun di Atas Bantal” (1998) yang mendapat penghargaan Film terbaik di Asia Pacific Film Festival di Taipei.
¨    Sastra, seperti Pujangga Baru, dll.

2. Misi Kebudayaan Internasional
Globalisasi hampir mempengaruhi semua bidang yang ada di masyarakat, termasuk dalam bidang sosial budaya. Kebudayaan dapat diartikan sebagai nilai-nilai yang dianut oleh masyarakat. Nilai-nilai berkaitan dengan apa yang terdapat dalam alam pikiran. Sebagai salah satu hasil pemikiran dan penemuan seseorang adalah kesenian yang merupakan bagian dari kebudayaan.
Awal mula dari persebaran budaya dunia ini dapat ditelusuri dari perjalanan para penjelajah Eropa Barat ke berbagai tempat di dunia ini. Namun, perkembangan globalisasi kebudayaan terjadi pada awal abad ke-20 dengan berkembangnya teknologi komunikasi. Perubahan tersebut menjadikan komunikasi antarbangsa lebih mudah dilakukan, hal ini menyebabkan semakin cepatnya perkembangan globalisasi kebudayaan.
Sebagai suatu bangsa kita juga harus berhubungan dengan bangsa lain yang memiliki budaya yang berbeda. Dengan adanya kerja sama antara negara-negara di dunia maka tidak menutup kemungkinan budaya asing akan masuk ke bangsa Indonesia. Namun, tidak semua budaya asing dapat masuk ke Indonesia, karena masuknya budaya asing harus melewati penyaringan yang ketat. Penyaringan budaya asing yang masuk ke Indonesia adalah dengan didasarkan pada ciri khas kepribadian bangsa yaitu Pancasila. Jika budaya itu sesuai dengan  nilai-nilai Pancasila maka budaya asing itu akan kita terima, sebaliknya jika bertentangan dengan nilai-nilai Pancasila maka akan ditolak. Dengan penyaringan yang ketat ini akan membawa dampak yang positif bagi bangsa Indonesia.
Meskipun banyak budaya asing yang masuk ke Indonesia, tetapi bangsa Indonesia juga tidak ketinggalan. Banyak juga barang, jasa, dan budaya Indonesia yang dikirim ke luar negeri. Misalnya kain atau tekstil dan pakaian jadi banyak yang dikirim dan diminati oleh warga asing. Ukir-ukiran dan berbagai jenis patung juga banyak yang telah diekspor ke luar negeri. Selain barang dan jasa, banyak juga budaya terutama budaya seni Indonesia yang telah tampil di luar negeri dalam rangka misi kebudayaan internasional. Kegiatan ini juga dapat mempererat kerja sama antarbangsa sehingga meningkatkan persatuan dan kesatuan seluruh bangsa-bangsa di dunia.
Contoh tim kesenian yang pernah tampil dalam rangka misi kebudayaan internasional antara lain:
a.         Kelompok kesenian Bougenville yang berasal dari Kalimantan Barat, diundang ke Madrid Spanyol untuk mengikuti Festival Asia yaitu tahun 2003.
b.        Tim kesenian Sumatera Selatan dalam acara Festival Gendang
Nusantara, di Malaysia.
c.         Tim kesenian Nanglang Danasih, tampil di Roma Italia dalam acara Festival Seni Internasional.
d.         Tim kesenian Bali mempertunjukkan Sendratari Ramayana dalam Festival Kebudayaan Internasional di India, dan lain-lain.
Misi tim kesenian Indonesia di luar negeri antara lain:
a.         Dapat memperkenalkan kebudayaan Indonesia yang beraneka ragam kepada dunia internasional sehingga mampu menarik wisatawan asing untuk mengunjungi Indonesia.
b.        Meningkatkan kerja sama yang baik dengan luar negeri di bidang kesenian.
c.         Meningkatkan kerukunan dengan bangsa lain.
d.         Indonesia diakui sebagai negara yang memiliki kesenian dan kebudayaan yang tinggi.
Description: FINAL Kindergarten logo 2006























LEMBAR KERJA SISWA

I.   Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang benar!
1.      Kebudayaan di bawah ini yang temasuk kategori kebudayaan tradisional adalah sebagai berikut, kecuali ...
a.   Ukiran Jepara
b.  Tari Saman
c.   Musik pop
d.   Jawaban a, b, dan c benar

2.     Tari Kecak berasal dari daerah ...
  1. Jawa Barat
  2. Nusa Tenggara Barat
  1. Aceh
  2. Bali
3.     Yang termasuk hasil budaya bangsa Indonesia yang berupa kain yaitu ...
  1. Batik
  2. Ukiran
  1. Candi
  2. Patung

4.     Di bawah ini termasuk jenis alat musik modern, kecuali ...
  1. Gitar
  2. Biola
  1. Kendang
  2. Drums

5.     Tim kesenian Indonesia yang pernah tampil di festival Gendang Nusantara, di Malaysia adalah ...
  1. Tim kesenian Danasih
  2. Tim kesenian Sumatera Selatan
  1. Tim kesenian dari Bali
  2. Tim kesenian Jawa Timur

6.     Tim kesenian Bali mempertunjukkan ... dalam Festival Kebudayaan Internasional di India.
  1. Sendratari Ramayana
  2. Tari Kecak
  1. Alat musik angklung
  2. Gendhing Jawa

7.     Tim kesenian Nanglang Danasih tampil dalam acara Festival Seni Internasional, yang diadakan di ...
a.   Malaysia
b.  Madrid, Spanyol
c.   India
d.   Roma, Italia

8.     Di bawah ini merupakan misi tim kesenian Indonesia di luar negeri adalah ...
a.   Mendapatkan keuntungan materi yang sangat besar.
b.  Meningkatkan kerja sama yang baik dengan luar negeri di bidang kesenian.
c.   Menjatuhkan kebudayaan negara lain di dunia.
d.   Merendakan kebudayaan negara lain.
9.     Untuk memperkenalkan kebudayaan Indonesia kepada dunia Internasional, maka dapat dilakukan dengan usaha-usaha berikut, kecuali ...
a.   Mengadakan pentas tari Piring di negara-negara lain seperti Amerika, Inggris, dan Jepang.
b.  Mengudang duta besar negara-negara tetangga untu menyaksikan pertunjukan wayang kulit.
c.   Melarang tampilnya kesenian Reog di negara lain.
d.  Memakai batik dalam acara kenegaraan.
10.   Dengan dipentaskannya berbagai kebudayaan Indonesia di dunia Internasional, maka akan berakibat ...
a.   Timbulnya kerugian
b.  Lunturnya kebudayaan Indonesia
c.   Budaya Indonesia punah
d.   Semakin dikenalnya budaya Indonesia

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang singkat dan benar!
1.      Tari Piring berasal dari daerah ...
2.     Musik dangdut dan pop termasuk ke dalam kategori kebudayaan ...
3.     Lagu Jali-jali berasal dari daerah ...
4.     Kelompok kesenian Bougenville diundang ke ... untuk mengikuti Festival Asia yaitu tahun 2003.
5.     Tim kesenian ..., tampil di Roma Italia dalam acara Festival Seni Internasional.











KUNCI JAWABAN
LEMBAR PENILAIAN
I.          
1.        C              (Musik pop)
2.        D              (Bali)
3.        A              (Batik)
4.        C              (Kendang)
5.        B              (Tim kesenian Sumatera Selatan)
6.        A              (Sendratari Ramayana)
7.        D              (Roma, Italia)
8.        B              (Meningkatkan kerja sama yang baik dengan luar negeri di bidang kesenian
9.        C              (Melarang tampilnya kesenian Reog di negara lain)
10.    D              (Semakin dikenalnya budaya Indonesia)

II.       
1.        Minangkabau, Sumatera Barat
2.        Modern
3.        DKI Jakarta
4.        Madrid, Spanyol
5.        Nanglang Danasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar